Lebak,//Gemabanten.com - Saat melintasi depan sekretariat Badak Banten DPC Rangkasbitung, Anda akan melihat pemandangan yang tidak biasa. Anak punk, pengamen, dan pengguna jalan umum lainnya menerima Nasi Kotak yang diberikan secara cuma-cuma oleh Ormas Badak Banten DPC Rangkasbitung pada Jum'at Berkah. Pada Jum'at 7 Juni 2024.
Acara tersebut diadakan secara resmi di kantor sekretariat dewan pimpinan cabang Badak Banten DPC Rangkasbitung, yang berada di Jln Otista no 95. Kelurahan Cijoro pasir, Kecamatan Rangkasbitung kabupaten Lebak provinsi Banten.
Bapak Adeng Koswara, selaku Panesehat Ormas Badak Banten DPC Rangkasbitung, memberikan dukungan dan apresiasi terhadap kegiatan Jum'at Berkah yang diadakan. Menurutnya, acara ini adalah bentuk kepedulian dan sosial kepada sesama.
Hendrik, selaku Ketua Ormas Badak Banten DPC Rangkasbitung, juga menyampaikan terima kasih kepada semua rekan yang ikut serta dan mengorbankan waktu dan tenaga dalam kegiatan ini. Ia berharap kegiatan sosial ini akan terus dilakukan di masa depan dan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan Jum'at Berkah ini merupakan salah satu bentuk kegiatan sosial yang dapat membantu masyarakat yang kurang mampu. Semoga dengan adanya kegiatan ini, kita dapat saling membantu dan peduli terhadap sesama. "ucapnya
Ahmad Khotib