![]() |
Jum'at Bersih, Perangkat Desa Sukasari Turun Tangan Bersihkan Halaman Kantor Desa Dan Sekitar Pemukiman Warga Gemabanten.com |
Sukasari,//Gemabanten.com– Dalam semangat menjaga kebersihan dan menciptakan lingkungan yang asri, Pemerintah Desa Sukasari menggelar kegiatan “Jum’at Bersih” yang diikuti oleh seluruh staf desa serta Kepala Desa Sukasari. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman kantor desa dan sekitarnya dengan penuh semangat dan kebersamaan.
Jum'at 25 April 2025
Kegiatan ini dimulai sejak pagi hari, dengan para peserta membersihkan halaman, mencabut rumput liar, menyapu, serta merapikan area parkir. Tak hanya para staf, Kepala Desa Sukasari juga tampak turut serta aktif dalam kegiatan ini, memberikan contoh nyata kepemimpinan yang peduli terhadap kebersihan lingkungan.
Mukhlis Kepala Desa Sukasari mengatakan, "Pada pagi hari ini, di hari Jumat, semenjak digalakannya oleh Bapak Bupati, Bapak Masyarakat Rasid, Di tiap-tiap desa dan kecamatan, diadakan Jumsih atau jum'at bersih, Bertujuan untuk pola hidup bersih, nyaman, lingkungan nyaman,
dan untuk menghindari penyakit, wabah penyakit, terutama penyakit demam berdarah,
"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa diterapkan di tiap-tiap desa dan bisa menjadi kebiasaan baik, Terutama di tiap-tiap lingkungan RT, RW, dan Linmas, dan dibantu oleh masyarakat sekitar." Ucapnya.
Sambung Mukhlis, "Harapan saya sebagai pemerintah desa tentunya menyambut baik kegiatan ini, Mudah-mudahan menjadi kebaikan.
Kita semua bersama untuk mengedukasi masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan, Mungkin itu saja." Ujarnya.
“Jum’at Bersih ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk menciptakan lingkungan desa yang bersih dan sehat. Harapannya, kegiatan ini dapat memotivasi masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing.
Kegiatan ini diharapkan menjadi agenda rutin setiap hari Jum’at, sekaligus mempererat kebersamaan antar perangkat desa.
Red.