![]() |
Kapolsek Mauk AKP Subarjo Ngopi Santai Bersama Anggota, Jalin Keakraban dan Tingkatkan Soliditas Gemabanten.com |
Tangerang,//Gemabanten.com – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan membangun kekompakan di lingkungan Polsek Mauk, Kapolsek Mauk AKP Subarjo mengadakan kegiatan ngopi santai bersama para anggota, Senin (22/4/2025).
Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolsek Mauk dalam suasana yang penuh kehangatan dan kekeluargaan. Dalam kesempatan tersebut, AKP Subarjo menekankan pentingnya komunikasi yang terbuka antara pimpinan dan anggota guna menciptakan suasana kerja yang harmonis dan efektif.
“Kegiatan seperti ini penting untuk membangun kebersamaan. Dengan ngopi bareng, kita bisa saling bertukar pikiran, menyampaikan aspirasi, dan juga saling menguatkan dalam menjalankan tugas di lapangan,” ujar AKP Subarjo.
Selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk memberikan arahan terkait situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Mauk, serta evaluasi kegiatan rutin dan pelayanan masyarakat.
Para anggota tampak antusias dan menyambut positif kegiatan ini, karena bisa lebih dekat dan berdialog langsung dengan pimpinan dalam suasana yang santai namun tetap penuh makna.
Kapolsek berharap, kegiatan ini bisa rutin dilakukan agar semakin memperkuat hubungan antar personel serta menumbuhkan semangat kerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Red.